Sabtu, 24 Maret 2012

Ada Air Lagi Di Bulan


Sampai saat ini eksplorasi terus dilakukan dibulan. Beberapa wahana yang melakukan eksplorasi, sedikit demi sedikit membuahkan hasil. Misi yang dilakukan secara terpisah, menemukan air dibulan. Kabarnya, terdapat air di kutub-kutub bulan, dan kemungkinan besar terbentuk karena angin matahari. Sekarang ini airnya bergerak aktif, cuma walaupun sering muncul, sering juga menghilang, campur dengan debu dipermukaan bulan.

Sebuah data yang diambil dari Brown University di Rhode Island (misi Chandrayaan – 1), India, nemuin bukti spectrographic tentang adanya air. Air yang ditemukan ini bukan di danau, laut atau genangan, tapi air dalam bentuk molekul air dan hydroxyl (hydrogen dan oksigen) yang berinteraksi dengan molekul batuan dan debu di lapisan atas permukaan bulan.

Penelitian yang dilakukan oleh Jessica Sunshine dari University of Maryland, dengan menggunakan Deep Impact melakukan pemetaan infra merah, berhasil menemukan air dibulan. Sementara Roger Clark dari U.S Geological Survey yang menggunakan spectrometer (analisa unsure dan senyawa benda melalui gelombang cahaya) dalam penelitianya dari wahana Cassini, juga menemukan adanya air di bulan.

Dugaan adanya air di bulan udah cukup lama terdeteksi oleh Badan Antariksa Amerika (NASA). Makanya NASA sempat bikin pangkalan di sana. Tapi apa pun, penelitian dan temuan baru tentang adanya air di bulan, pastinya masih menegaskan penemuan sebelumnya . Makanya, tidak aneh kalo NASA ingin terus bereksplorasi lebih dalam lagi di bulan.


Sumber : kompas.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar